Sejak bertahun-tahun lalu, setiap ada SMS aneh selalu langsung aku hapus, lalu aku block. Males ribet soal-soal kayak gitu. Yang kubilang SMS aneh itu misalnya; dapat hadiah dari apapun, menawarkan pinjaman tanpa agunan, menawarkan barang-barang seperti racun tikus kah penguat alat vital dll, sok kenal dengan nyodorin nomor rekening apalah-apalah, dan seterusnya. Tanpa pandang bulu, langsung blokir.
Nah, dalam beberapa hari ini, aku kok jadi iseng pengin mencatat mereka-mereka itu. Jadi dalam beberapa hari aku coba pertahankan nomor-nomor itu masuk tanpa kuhapus dan blokir. Salah satu contoh yang masuk sepanjang tanggal 31 Agustus 2020. Ini kutulis bagaimana isi SMS-SMS itu. Kutulis sesuai ketikan mereka dengan kalimat yang ditulis dengan huruf dan angka bercampur-campur. Cek ini keempatnya:
Pukul 08.33. Dari no 085251164217: Info pinjaman dana online. Proses mudah/cepat. Pinjaman min. 5 jt s/d 500 jt. Bunga rendah 2%/tahun. Minat WA 085238874275
Pukul 08.52. Ass. Yth untuk kpd BPK/IBU Maaf jika mengganggu waktunya. Kami menawarkan mod4l usah@ Dengan bunga rendah untuk informasi chat via WA 082267447963
Pukul 09.06. P1njaman t4npa anggunan, proses mud4h & cepat, min ajuin 5 jt s/d 500 jt, bunga 2%.thn, min4t info WA 082237380273
Pukul 09.46. Assamualikum wr.wb 1nfo p1njam4n tanpa anggunan, proses mud4h & cepat, min ajuin 5 jt s/d 500 jt, bunga 2%.thn, min4t info WA 089671769277
Dari hasil rekap pada tanggal 29 Agustus yang masuk 4 SMS, 1 September 2 SMS dan tanggal 3 September 2 SMS. Gila banget mereka itu ya. Padahal aku sudah memblokir ratusan nomor sejak bertahun-tahun lalu. Kok SMS macam ini selalu ada? Berarti nomor baru kan kalau bisa masuk ke nomorku? Kalau nomor yang pernah masuk kan otomatis sudah kublokir dan pasti ndak bisa masuk lagi.
Nah, model-model penipuan itu memang beragam. Yang masuk lain hari, hampir setiap hari adalah selain penawaran pinjaman cepat seperti yang sudah kutuliskan itu adalah:
- Hadiah ratusan juta dari macam-macam lembaga bank atau toko online.
- Penghasilan perhari hingga puluhan juta dengan cepat.
- Tawaran poker atau judi
- Penjualan barang-barang aneh misal untuk membesarkan atau memanjangkan alat vital
- dsb
Begitu beragam dan banyak to? Maka teman-teman, hati-hati kalau niat menanggapi SMS seperti itu. Ndak usah kegeeran dan percaya begitu saja dengan keberuntungan yang ditawarkan. Itu ujung-ujungnya penipuan. Ndak usah percaya. Ya kecuali kalau kalian oon atau pura-pura oon. Udah, kerja yang keras dan jadi cerdaslah.
No comments:
Post a Comment